SELAMAT DATANG PANGLIMA KOSTRAD BESERTA ROMBONGAN DI BUMI CAMPURIT, MARKAS PRAJURIT LANG-LANG BHUWANA YONZIPUR 9/1 KOSTRAD!!


KOMANDAN

KOMANDAN


WADAN

WADAN

Jumat, 18 Juli 2014

LOMBA BURUNG BERKICAU YONZIPUR 9 CUP

LOMBA BURUNG BERKICAU YONZIPUR 9 CUP

Hari minggu tanggal 6 Juli 2014, diadakan Perlombaan burung berkicau di Asrama Yonzipur 9/1 Kostrad. Tepatnya di lapangan Kompi Zipur B/Bouroq. Acara ini dilaksanakan dalam rangka pembinaan teritorial Batalyon Zeni Tempur 9, yang dibuka secara langsung oleh Komandan Batalyon Zeni tempur 9/1 Kostrad. Perlombaan diikuti oleh masyarakat sipil dan anggota Yonzipur 9/Kostrad, acara ini tidak memperebutkan hadiah yang terlalu besar nominalnya, akan tetapi tujuan yang ingin dicapai dalam acara ini adalah silaturahmi yang dilakukan antar anggota dan masyarakat sekitar. Adanya kerja sama dan hubungan yang harmonis dengan masyarakat adalah hadiah terbesar yang didapat dalam acara perlombaan ini. Selain perlombaan burung acara ini juga mengundang anak yatim dari Panti asuhan sekitar, sehingga kita dapat berlomba sambil beramal. Selain untuk membagi kebahagian dengan sesama.

Selain tujuan diatas, peelombaan ini juga digunakan sebagai sarana untuk menyalurkan Hobby sebagian anggota Yonzipur 9/1 Kostrad. Sebagai informasi Batalyon Zeni Tempur 9 selalu mewadahi setiap kegiatan anggota, dalam hal ini Hobby yang bersifat positif. Sampai saat ini hobby anggota yang telah diwadahi oleh Batalyon atau dengan kata lain mempunyai himpunan di dalam Asrama antar lain Bersepeda, Motor Trail, Memancing dan burung berkicau.
DOKUMENTASI
















 
/